Kamis, 03 Juni 2010

Ragukan Inggris, Fergie Jagokan Spanyol & Brasil
Okdwitya Karina Sari - Piala Dunia
Gambar
(Alex Livesey/Getty Images)
Manchester - Meskipun sejauh ini Inggris menampilkan performa apik, Sir Alex Ferguson masih meragukan Three Lions bisa jadi juara dunia. Spanyol dan Brasil dinilainya memiliki kans yang lebih besar.

Sejak ditangani Fabio Capello, permainan Inggris jauh lebih baik. Di 10 laga kualifikasi, Wayne Rooney dkk. sukses memenangi delapan partai pertama, yang membuat mereka lolos lebih cepat ke putaran final Piala Dunia 2010.

Di empat laga ujicoba terakhirnya, Inggris juga tampil memuaskan. Mereka membukukan tiga kali kemenangan, termasuk kala menghadapi Meksiko Selasa (25/5/2010) dinihari tadi. Satu-satunya kekalahan yang diderita adalah ketika ditekuk Brasil 0-1 pada November lalu.

Inggris kini tampil sebagai salah satu tim unggulan untuk menjadi juara di Afrika Selatan nanti. Namun terlebih dahulu, mereka harus mampu menghapus kutukan babak perempatfinal, hal mana merupakan capaian tertinggi mereka di dua Piala Dunia terakhir.

"Inggris bersama Fabio Capello akan menjadi tim yang bagus. Tetapi untuk meraih Piala Dunia, saya kira tidak mungkin," ujar Ferguson sang manajer Manchester United kepada News of the World yang dikutip ESPN Star.

Untuk turnamen musim panas itu, Fergie memiliki prediksi sendiri. Pria Skotlandia ini menilai Spanyol dan Brasil menjadi kandidat yang terkuat menjadi juara dunia, sementara Serbia diterawang bakal jadi kuda hitam.

"Spanyol dan Brasil tetap menjadi tim paling difavoritkan," sambung Fergie. "Saya melihat Serbia akan menjadi tim yang membawa kejutan, dan saya mempertimbangkan Portugal yang dilatih teman saya Carlos Quieroz, dengan Cristiano Ronaldo yang di mata saya masih menjadi yang terbaik di dunia. Dan Italia akan menjadi ancaman serius."
(a2s/key)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar